Translate

cara wirausaha

MEMPERSIAPKAN DIRI UNTUK BERBISNIS

Saat kita masih kerja tidak ada terfikir untuk berusaha kerja sendiri atau berwirausaha. Karena dalam benak kita, tiap bulan sudah mendapat penghasilan tetap gak usah capek-capek mikirin bulanan yang belum tentu diperoleh saat kita berwirausaha.
Tapi klo kita berfikir kedepan kadang-kadang penting juga kita berwirausaha, karena tak selamanya perusahaan membutuhkan kita untuk karyawan swasta, dan PNS ada batasan umur serta masa aktif di instansi pemerintahan. Jadi intinya kita mesti bersiap-siap menghadapi kemungkinan terjelek, meski hal itu tidak kita inginkan.
Memiliki usaha sendiri yang sukses tentunya merupakan hal yang diidamkan oleh banyak orang. Sayangnya membuat suatu usaha menjadi sukses bukanlah hal yang mudah. Banyak aspek dalam sebuah bisnis yang perlu direncanakan dengan baik dan secara terperinci sehingga terbentuk model bisnis yang menjanjikan keuntungan.
Salah satu cara untuk dapat membuat usaha itu menjadi lancar adalah dengan membuka usaha yang sesuai dengan bakat atau kesenangan kita. Ada kalanya seseorang suka binatang maka sebisa mungkin dia menjual berbagai macam burung atau membuka usaha menjual pakan atau sangkar burung misalnya, ada lagi orang yang hobinya bunga atau bercocok tanam maka dia membuka toko bunga sekaligus menjual pupuk dan bahan-bahan yang menunjang berkebun.
Dan yang perlu diingat bahwa ide atau niat untuk memulai suatu usaha jangan pernah ditunda atau hanya rencana saja tanpa ada kenyataannya sebab klo kita sudah mempunyai ide atau niat ingin memulai suatu usaha harus cepat-cepat direalisasikan apabila hal itu tidak segera di laksanakan maka ide kita itu akan didahului orang lain dan biasanya hal ini  memicu orang enggan lagi berusaha menjadi wirausahawan.
Setelah ide atau niat untuk berwirausaha itu terlaksana hal yang tak kalah pentingnya adalah pencatatan atau pembukuan semua transaksi. Hal ini sangat penting untuk mengetahui semua pengeluaran dan pemasukan modal yang kita punya jangan sampai kita melakukan usaha tanpa ada kejelasan mengenai untung dan rugi. Terakhir jika semua sudah dilaksanakan maka jangan lupa kita berdoa. Karena doa adalah kunci dari semua usaha, tanpa berdoa sebelum dan sesudah kita menjalankan ide atau niat kita, masalah yang pasti akan muncul dengan selalu mengingat akan sang pencipta semua masalah yang timbul itu akan mudah diatasi. 

No comments:

Post a Comment